Search

Ciri-Ciri Planet dan Karakteristik 8 Planet dalam Tata Surya - Nova

Ilustrasi planet di tata surya

pixabay/Valera268268

Ilustrasi planet di tata surya

Bobo.id - Coba teman-teman sebutkan ada berapa planet dalam Tata Surya kita? Yap, Ada delapan planet.

Ciri-ciri planet yang paling utama adalah ia bergerak mengelilingi suatu Bintang dengan kecepatan tertentu di orbitnya.

Kalau di dalam Tata Surya, artinya planet adalah benda langit yang mengengelilingi Matahari pada orbitnya.

Baca Juga: Ingin Tinggal di Planet Lain? Bersiaplah untuk Memenuhi 3 Syarat Ini!

O iya, tidak semua benda langit bisa disebut sebagai planet. Ada syarat yang harus dipenuhi oleh sebuah benda langit agar bisa disebut sebagai planet.

Syarat pertama adalah benda langit harus memiliki orbit dan mengelilingi Bintang. Di dalam Tata Surya Bintang yang dimaksud adalah Matahari.

Kemudian benda langit harus cukup besar agar gravitasi bisa mempertahankan bentuk bulat pada planet.

Terakhir, planet harus memiliki jalur orbit yang bersih dari benda-benda langit lainnya.

Nah, sekarang kita cari tahu ciri-ciri planet dan karakteristik delapan planet dalam Tata Surya, yuk!

Pada Tata Surya, planet dibagi ke dalam dua kelompok, yaitu planet dalam dan planet luar.

Planet dalam adalah planet yang berada di antara Matahari dan serbuk asteroid. Sedangkan planet luar adalah planet yang berada di luar sabuk asteroid.

Planet yang termasuk dalam kelompok planet dalam adalah Merkurius, Venus, Bumi dan Mars. kemudian Jupiter, Saturnus, Uranus, dan Neptunus masuk ke dalam kelompok planet luar.

Ciri-Ciri Planet dan Karakteristik 8 Planet

1. Merkurius

Ciri-ciri planet Merkurius adalah ia mempunyai jarak dengan Matahari sekitar 58 Juta kilometer. Waktu rotasinya adalah 59 hari dan waktu revolusinya 88 hari.

Suhu planet yang menghadap Matahari mencapai 430 derajat celsius dan bagian yang membelakangi Matahari bersuhu 180 derajat celsius.

Merkurius memiliki diameter sekitar 4.879 kilometer

Karakteristik Merkurius:

  • Planet yang paling dekat dari Matahari
  • Planet terkecil dalam tata surya
  • Terdiri dari 70 persen logam dan 30 persen silikat
  • Berwarna abu-abu
  • Tidak memiliki satelit dan cincin
  • Memiliki waktu revolusi tercepat dalam tata surya.

Baca Juga: Mulai dari Planet Paling Ringan Hingga Planet Paling Panas, Inilah 6 Planet Unik yang Ada di Ruang Angkasa

2. Venus

Ciri-ciri planet Venus adalah ia mempunyai jarak 108 Juta kilometer dari matahari. Waktu rotasinya adalah 243 hari dan waktu revolusinya 225 hari.

Suhu rata-rata planet venus adalah 462 derajat celsius. Diameter Venus sekitar 12.104 kilometer.

Karakteristik Venus:

  • Disebut sebagai Bintang Fajar atau Bintang Senja
  • Warnanya putih kekuningan dan merupakan planet paling cerah dalam Tata Surya
  • Memiliki rata-rata suhu tertinggi dalam Tata Surya
  • Memiliki arah rotasi berkebalikan dari planet yang lainnya
  • Punya bentuk, ukuran dan komposisi yang hampir sama dengan planet Bumi
  • Tidak memiliki satelit dan cincin
  • Memiliki waktu rotasi terlama dalam Tata Surya dan satu-satunya planet yang punya waktu rotasi lebih lama dari waktu revolusi.

Baca Juga: Meski Paling Dekat Matahari, Merkurius Bukanlah Planet Terpanas! Planet Apa yang Paling Panas di Tata Surya?

3. Bumi

Ciri-ciri planet Bumi adalah ia mempunyai jarak dengan Matahari sekitar 150 Juta kilometer. Waktu rotasinya adalah 24 jam dan waktu revolusinya 365 hari.

Suhu rata-rata Bumi sebenarnya adalah 15 derajat celsius, tetapi terasa lebih panas, yakni 33 derajat celsius. Bumi memiliki diameter 12.742 kilometer.

Karakteristik Bumi: 

  • Memiliki warna biru kehijauan
  • Satu-satunya planet yang dihuni makhluk hidup
  • Planet paling padat dalam tata surya
  • Bumi terdiri dari komposisi 78 persen nitrogen, 21 persen oksigen, dan gas-gas lainnya
  • Permukaan Bumi  terdiri dari 70 persen perairan dan 30 daratan
  • Memiliki satu satelit, yaitu Bumi. Tidak memiliki cincin.

4. Mars

Ciri-ciri planet Mars adalah ia mempunyai jarak 218,54 Juta kilometer dari matahari. Waktu rotasinya adalah 25 jam dan waktu revolusinya 687 hari.

Planet mars memiliki diameter sekitar 6.779 kilometer. Rata-rata suhu Mars adalah 13,85 derajat celsius.

Karakteristik Mars:

  • Memiliki julukan "Planet merah" karena warnanya yang kemerah-merahan.
  • Planet terkecil kedua dalam tata surya
  • Terdiri dari komposisi 95 persen karbondioksida, 3 persen nitrogen dan gas-gas lainnya
  • Memiliki 2 satelit alami yang bernama Phobos dan Deimos. Tidak memiliki cincin.

Baca Juga: Rahasia di Balik Planet Bumi yang Jadi Tempat Tinggal Makhluk Hidup

5. Jupiter

Ciri-ciri planet Jupiter adalah ia mempunyai jarak dengan Matahari sekitar 776,43 Juta kilometer. Waktu rotasinya adalah 10 jam dan waktu revolusinya 11 tahun.

Suhu rata-rata permukaan Jupiter adalah -108,15 derajat celsius. Diameter Jupiter adalah 139.820 kilometer.

Karakteristik Jupiter: 

  • Planet terbesar dalam Tata Surya
  • Terdiri dari 89 persen hidrogen dan 10 persen helium
  • Warnanya berlapis-lapis kombinasi oranye dan putih
  • Jupiter merupakan planet dengan jumlah satelit alami terbanyak dalam tata surya, yaitu 79 satelit. 
  • Mempunyai cincin
  • Waktu rotasi paling cepat di dalam Tata Surya.

6. Saturnus

Ciri-ciri planet Saturnus adalah ia mempunyai jarak 1,4 miliar kilometer dari matahari. Waktu rotasinya adalah 11 jam dan waktu revolusinya 29 tahun.

Planet Saturnus memiliki diameter sekitar 116.460 kilometer. Rata-rata suhu Saturnus adalah -139,15 derajat celsius.

Karakteristik Saturnus:

  • Warnanya kuning pucat
  • Terdiri dari 96 persen gas hidrogen sebagai komponen terbesarnya
  • Memiliki 62 satelit alami, termasuk Titan dan Rhea
  • Punya cincin besar dari bongkahan es.

Baca Juga: Ini Hal yang Harus Dihadapi Manusia Jika Tinggal di Planet Mars, Apa Saja, ya?

7. Uranus

Ciri-ciri planet Uranus adalah ia mempunyai jarak dengan Matahari sekitar 2,9 miliar kilometer. Waktu rotasinya adalah 17 jam dan waktu revolusinya 84 tahun.

Suhu rata-rata permukaan Uranus adalah -224,15 derajat celsius. Diameter Uranus adalah 50.724 kilometer.

Karakteristik Uranus: 

  • Berwarna biru muda
  • Memiliki 27 satelit alami
  • Planet Uranus memiliki cincin secara vertikal.

8. Neptunus

Ciri-ciri planet Neptunus adalah ia mempunyai jarak 4,4 miliar kilometer dari matahari. Waktu rotasinya adalah 16 jam dan waktu revolusinya 165 tahun.

Planet Neptunus memiliki diameter sekitar 49.224 kilometer. Rata-rata suhu Neptunus adalah -214 derajat celsius.

Karakteristik Neptunus:

  • Planet berwarna biru
  • Mempunyai 14 satelit alami
  • Memiliki cincin
  • Merupakan planet dengan waktu revolusi terlama dalam tata surya.

Nah, itu tadi adalah ciri-ciri planet dan karakteristik 8 planet dalam Tata Surya. Planet mana yang menarik perhatianmu?

Baca Juga: Bagaimana Jika Bumi Punya Cincin Seperti 4 Planet Tata Surya Lainnya?

-----

Teman-teman, kalau ingin tahu lebih banyak tentang sains, dongeng fantasi, cerita misteri, dunia satwa dan komik yang kocak, langsung saja berlangganan majalah Bobo, Mombi SD, NG Kids dan Album Donal Bebek. Tinggal klik di https://www.gridstore.id

Tonton video ini, yuk!

Video Pilihan

PROMOTED CONTENT

Let's block ads! (Why?)



"ciri" - Google Berita
April 20, 2020 at 09:05AM
https://ift.tt/3bqp9NK

Ciri-Ciri Planet dan Karakteristik 8 Planet dalam Tata Surya - Nova
"ciri" - Google Berita
https://ift.tt/36yNqz2
Shoes Man Tutorial
Pos News Update
Meme Update
Korean Entertainment News
Japan News Update

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Ciri-Ciri Planet dan Karakteristik 8 Planet dalam Tata Surya - Nova"

Post a Comment

Powered by Blogger.