Search

Ciri-ciri Virus Corona dan Penyebarannya, 323 Pasien di Jakarta Diawasi - detikNews

Jakarta -

Peta sebaran kasus virus corona atau COVID-19 terus diperbarui Pemerintah Provinsi DKI Jakarta. Hingga Senin (26/3/2020), sesuai data dari corona.jakarta.go.id ada 323 pasien yang diawasi.

Dalam daya tersebut, sebanyak 169 pasien dalam isolasi sedangkan 154 lainnya sehat dan dipulangkan. Selain Pemprov DKI Jakarta, Kementerian Kesehatan atau Kemenkes juga menyebutkan peta penyebaran COVID-19 di Indonesia melalui akun Twitter @KemenkesRI.

Penyebaran kasus virus corona ada di delapan provinsi yaitu DKI Jakarta, Jawa Barat, Banten, Jawa Tengah, Kalimantan Barat, Sulawesi Utara, Bali, dan DI Yogyakarta. Jawa Barat ada di Kabupaten Bekasi, Depok, Cirebon, Purwakarta, Bandung. Provinsi Banten ada di Kabupaten Tangerang, Kota Tangerang, Tangerang Selatan. Untuk Jawa Tengah ada di Solo, Pontianak di Kalimantan Barat, Manado di Sulawesi Utara.

Selain penyebaran, ini ciri-ciri virus corona atau COVID-19 yang harus diketahui di Indonesia

Ciri-ciri virus corona untuk gejala ringan dan berat, bisa dilihat dari perkembangan penyakit pada pasien. Gejala ringan antara lain peningkatan suhu tubuh, hingga lebih dari suhu tubuh normal yaitu 36,6 derajat Celcius.

Untuk Ciri-ciri awal virus corona adalah:

1. Batuk

2. Letih

3. Sesak napas dan ngilu di seluruh tubuh

4. Secara umum merasa tidak enak badan

Gejala berat biasanya biasanya dialami pasien dengan daya tahan tubuh, berusia lanjut, atau punya penyakit sebelumnya misal hipertensi, diabetes, atau masalah jantung.

Kondisi gejala berat pada ciri-ciri virus corona ditandai kesulitan bernapas, mulai dari sesak hingga infeksi pneumonia. Dikutip dari Business Insider, berikut perkembangan ciri-ciri virus corona mulai ringan hingga berat,

1. Hari ke-1

Pasien infeksi COVID-19 mengalami demam, kelelahan, nyeri otot, batuk kering, berisiko diare serta mual yang terjadi satu dua hari sebelumnya

2. Hari ke-5

Pada tahap ini gejala berat ciri-ciri virus corona mulai dirasakan pasien, yaitu kesulitan bernapas. Apalagi pada pasien yang punya riwayat penyakit sebelumnya

3. Hari ke-7 dan ke-8

Dengan kondisi ciri-ciri virus corona yang makin buruk, pasien seharusnya mulai dirawat di rumah sakit. Sekitar 15 persen dari kasus infeksi virus corona, pasien mengalami gangguan pernapasan akut akibat cairan yang masuk ke paru-paru

4. Hari ke-10

Kasus infeksi virus corona mulai memasuki tahap berat, dengan pasien mulai masuk perawatan intensif atau ICU. Pasien dengan gejala berat biasanya merasakan sakit di bagian abdominal dan nafsu makan turun

5. Hari ke-17

Dengan perawatan intensif, sistem imun pasien biasanya makin baik untuk melawan infeksi COVID-19. Pasien mulai menunjukkan tanda-tanda perbaikan setelah dirawat 2,5 minggu.

Infeksi virus corona atau COVID-19 hingga kini tidak punya pengobatan spesifik. Perawatan yang diberikan bertujuan memperbaiki daya tahan tubuh hingga mampu melawan infeksi virus.

Serangan virus corona atau COVID-19 yang bentuknya seperti mahkota ini bisa dicegah. Berikut tindakan preventif untuk melindungi diri dari COVID-19:

1. Sering cuci tangan

Cuci tangan dengan sabun dan air harus dilakukan minimal selama 20 detik. Jika tak ada air dan sabun bisa dengan hand sanitizer dengan kandungan alkohol minimal 60 persen, saat sebelum dan setelah beraktivitas.

2. Jangan menyentuh permukaan tempat umum

Usahakan tidak sembarangan menyentuh tombol lift, pegangan pintu, pegangan tangga atau eskalator. Jika harus menyentuh gunakan tisu atau lengan baju, dan segera cuci tangan setelahnya.

3. Hindari keramaian dan tidak sembarangan menyentuh wajah, hidung, serta mata

Infeksi virus corona atau COVID-19 mudah menyerang saat di keramaian. Karena itu, usahakan tidak berada di keramaian apalag dalam ruangan berventilasi buruk. Bila terpaksa berada di keramaian jangan sembarangan menyentuh wajah, hidung, dan mata, apalagi bila belum cuci tangan.

4. Rajin membersihkan rumah

Bersih-bersih rumah menjadi upaya lain mencegah kasus infeksi virus corona atau COVID-19. Jangan lupa gunakan cairan disinfektan untuk menjamin kebersihan rumah. Saat berada di luar rumah ada baiknya gunakan masker.

(row/erd)

Let's block ads! (Why?)



"ciri" - Google Berita
March 16, 2020 at 06:56PM
https://ift.tt/38TItRx

Ciri-ciri Virus Corona dan Penyebarannya, 323 Pasien di Jakarta Diawasi - detikNews
"ciri" - Google Berita
https://ift.tt/36yNqz2
Shoes Man Tutorial
Pos News Update
Meme Update
Korean Entertainment News
Japan News Update

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Ciri-ciri Virus Corona dan Penyebarannya, 323 Pasien di Jakarta Diawasi - detikNews"

Post a Comment

Powered by Blogger.